Senin, 12 Januari 2026

Menko Pangan Zulkifli Hasan Apresiasi SPPG Polri Pegangsaan Dua: “Terbaik dari Seluruh SPPG yang Saya Kunjungi”


Jakarta Utara – Menteri Koordinator Bidang Pangan Republik Indonesia, Zulkifli Hasan, memberikan apresiasi tinggi kepada Sentra Produksi Pangan Gizi (SPPG) Polri Pegangsaan Dua, Kecamatan Kelapa Gading, Jakarta Utara, saat melakukan kunjungan kerja pada Selasa (13/1/2025).

Dalam kunjungan tersebut, Zulkifli Hasan meninjau secara langsung berbagai fasilitas SPPG, mulai dari proses pengolahan makanan, sistem distribusi, hingga penerapan standar kebersihan dan keamanan pangan. Ia menilai SPPG Polri Pegangsaan Dua sebagai yang terbaik dibandingkan dengan SPPG lain yang pernah dikunjunginya.

“SPPG Polri Pegangsaan Dua ini sangat bagus dan dikelola secara profesional. Dari seluruh SPPG yang sudah saya kunjungi, tempat ini termasuk yang terbaik. Standarnya sangat tinggi, bersih, aman, dan lengkap,” ujar Zulkifli Hasan.

Menurutnya, makanan yang disiapkan untuk anak-anak sekolah telah memenuhi prinsip gizi seimbang, meliputi makanan pokok, lauk pauk, buah-buahan, serta susu. Selain itu, pengawasan ketat yang dilakukan oleh Tim Dokkes Polres Metro Jakarta Utara dinilai mampu menjamin kualitas dan keamanan pangan secara optimal.

“Pemantauan dan penjagaannya luar biasa. Ada pengecekan rutin, pengawasan gizi, dan kebersihan yang konsisten. Ini yang membuat saya yakin program ini bisa berjalan dengan zero insiden,” tambahnya.
Meski demikian, Zulkifli Hasan juga memberikan sejumlah masukan konstruktif, di antaranya terkait variasi rasa susu agar anak-anak tidak merasa bosan, serta pentingnya menjaga kebersihan secara konsisten di setiap tahapan pengolahan makanan.

Pada kesempatan tersebut, ia turut menyampaikan apresiasi dan terima kasih kepada Kapolres Metro Jakarta Utara beserta jajaran atas komitmen dan profesionalisme Kepolisian dalam mengelola SPPG sebagai bagian dari upaya pemenuhan gizi anak-anak sekolah.

“Saya percaya dengan kinerja Kepolisian dalam pengelolaan SPPG ini. Terima kasih kepada Kapolres dan Wakapolres Metro Jakarta Utara yang telah menerima kami dengan sangat baik,” pungkasnya.

Kunjungan kerja tersebut berlangsung aman dan kondusif, serta menjadi wujud nyata sinergi antara pemerintah dan Kepolisian dalam mendukung program ketahanan pangan nasional dan peningkatan kualitas gizi bagi generasi muda.

Lorem ipsum is simply dummy text of the printing and typesetting industry.