Jakarta Pusat – Upaya menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat di wilayah Menteng terus diperkuat jajaran Polri. Melalui Unit Patroli Mobil (Patko) 1041, personel Polsek Metro Menteng melaksanakan patroli malam di kawasan Taman Suropati, Menteng, Jakarta Pusat, pada Sabtu malam. Personel yang bertugas, Aiptu Anhar dan Brigadir Azizi, melakukan pemantauan situasi sekaligus memastikan ruang publik aman dari berbagai potensi gangguan kamtibmas. Kamis (20/11/2025)
Patroli dilakukan dengan menyisir area taman, jalur pedestrian, titik kumpul warga, hingga ruas jalan di sekeliling Taman Suropati. Kegiatan ini menjadi bagian dari langkah preventif untuk mengantisipasi kejahatan malam hari seperti pencurian, aksi premanisme, serta potensi kerawanan lain yang dapat mengganggu kenyamanan masyarakat.
“Kami memastikan masyarakat yang beraktivitas malam hari, termasuk para pengunjung taman, dapat merasa aman. Kehadiran patroli ini sekaligus untuk mencegah niat dan kesempatan para pelaku kejahatan,” ujar Aiptu Anhar di sela pelaksanaan tugas.
Kapolres Metro Jakarta Pusat Kombes Pol Susatyo Purnomo Condro menegaskan bahwa kehadiran anggota di lapangan adalah bentuk komitmen Polri memberikan rasa aman kepada masyarakat.
“Patroli malam merupakan langkah strategis untuk mencegah gangguan kamtibmas. Kami memastikan seluruh jajaran aktif melakukan pemantauan di titik-titik vital dan ruang publik,” tegas Kapolres.
Sementara itu, Kapolsek Metro Menteng Kompol Rezha Rahandhi menyampaikan bahwa pihaknya akan terus mengintensifkan patroli di kawasan Menteng, termasuk taman dan area perkantoran.
“Kami ingin memastikan wilayah Menteng tetap kondusif. Patko 1041 dan unit lainnya secara bergiliran menyambangi lokasi-lokasi rawan demi menjaga keamanan masyarakat,” ujarnya.
Kehadiran Patko 1041 di Taman Suropati menjadi cerminan kuatnya sinergi Polri dalam memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat, sekaligus memastikan lingkungan tetap aman, nyaman, dan kondusif setiap saat.
(Humas Polres Metro Jakarta Pusat)
