Jakarta Pusat - Dalam rangka menekan gangguan Kamtibmas menjelang Tahun Baru Imlek Tahun 2025, Unit Samapta Polsek Senen yang dipimpin padal Polsek Senen Aiptu J. Tobing bersama dengan anggota Patroli melaksanakan patroli Mobike di wilayah hukum Polsek Senen. Selasa(28/1/25).
Adapun rute patroli antara lain Vihara Maitreva Jaya, Terminal dan pemukiman penduduk serta Pasar Paseban yang disekitarnya yang sering gangguan kamtibmas salah satu nya tawuran warga.
Kapolsek Senen Kompol Bambang Santoso,SH., M.H. melalui Padal Aiptu J. Tobing S.H., menyampaikan, bahwa Polsek Senen gencar melaksanakan patroli Mobile dalam rangka menciptakan situasi kamtibmas yang aman dan kondusif di wilayah hukum Polsek Mengwi menjelang Tahun Baru Imlek tahun 2025 ini.
“Iya, kami rutin laksanakan kegiatan patroli dialogis dalam rangka menciptakan situasi kamtibmas yang aman dan kondusif di wilayah hukum Polsek Senen, kami Patroli mobile yang rawan gangguan kamtibmas dan menghimbaun agar tetap waspada terhadap pelaku kriminalitas yang kapan saja bisa beraksi terutama menjelang perayaan Imlek 2026," kata Aiptu Tobing.
Apabila ada melihat orang yang mencurigakan agar segera menginformasikan kepada personil Polsek Senen atau melalui Bhabinkamtibmas, Call Center 110 agar segera ditindak lanjuti.